SATGAS KONGA XXVIII-F/UNIFIL- Dipertengahan ontask yang
ke-15 KRI Frans Kaisiepo-368 (FKO) kembali mendapatkan perintah latihan dari Maritime Task Force (MTF) Commander melalui MTF-N7 selaku staf
latihan. Kali ini perintah latihan dituangkan dalam Daily Intention Message (DIM) berupa Replenishment at Sea (RAS) Approach,
dan yang menjadi partner latihan adalah TCG Marti P341, kapal perang Turki. Latihan dilaksanakan di Zona 1 Utara Area Maritime of Operations (AMO), Lebanon.
Dengan kecepatan tinggi TCG Marti P341 mulai menempati
stasiun/posisi di buritan KRI FKO-368 sesuai perintah dari Officer Conducting Serial (OCS). Setelah perintah selanjutnya
diberikan oleh KRI FKO-368 selaku OCS, TCG Marti P341 melaksanakan pendekatan
dari buritan lambung kiri dengan didahului dengan pelaksanaan compass check antara kedua kapal. Tahap
demi tahapan dilaksanakan sesuai prosedur dengan aman dan lancar sampai dengan
pelaksanaan break away sebagai tanda
latihan selesai.
Latihan dilaksanakan selama kurang lebih 1 jam,
selanjutnya kedua kapal perang tersebut melanjutkan tugasnya melaksanakan
patrol sesuai sektor masing-masing dalam rangka mendukung pelaksanaan misi PBB
dalam menciptakan stabilitas keamanan laut wilayah perairan Lebanon.
|