Letkol
Pnb Vincentius “Hunter” Endy Hadi Putra, mendapat siraman air kembang
oleh Komandan Lanud Sultan Hasanudin Makasar, Marsma TNI Dody Trisunu,
pada acara tradisi 1000 jam terbang, di Shelter Skadron Udara 14 Lanud
Iswahjudi
|
Menandai acara tradisi peraihan 1000 jam terbang, Komandan Lanud Sultan Hasanudin Makassar Marsekal Pertama TNI Dody Trisunu, menyiram air kembang dan menyematkan badge 1000 jam terbang di Shelter Skadron Udara 14 Lanud Iswahjudi, dan disaksikan oleh Danlanud Iswahjudi Marsma TNI Donny Ermawan T., M.D.S., beserta segenap pejabat Lanud Iswahjudi.
Komandan Lanud Sultan Hasanudin Makassar, Marsekal Pertama TNI Dody Trisunu, dalam sambutannya mengatakan peraihan 1000 jam terbang dilingkungan penerbang tempur merupakan prestasi yang membanggakan, semoga dengan diraihnya 1000 terbang dapat menambah semangat dalam menempuh tugas-tugas yang akan datang dan sebagai pemicu serta tauladan bagi para penerbang yunior.
Letkol Pnb Vincentius “Hunter” Endy Hadi Putra, saat ini menjabat sebagai Kaopslat Wing 5 Lanud Sultan Hasanudin Makassar, merupakan Alumnus AAU tahun 1997, Sekbang angkatan 58, telah dikaruniai dua orang anak (Leonardus Chandra Saputra, Laurentina Beauty Cerina Putri) buah cintanya dengan Veronica Anna Maria Natalina.
Dengan diraihnya 1000 jam terbang dengan pesawat tempur Sukhoi, maka total jam terbang yang telah dicapai Letkol Pnb Vincentius “Hunter” Endy Hadi Putra, mencapai 3139.10 jam, diantaranya dengan pesawat AS 202, T34 charly, KT-I Wong bee, SF Marchetti, Hawk MK-53, F-5 Tiger dan Sukhoi 27/30.
Letkol Pnb Vincentius “Hunter” Endy Hadi Putra, berpose di depan pesawat Sukhoi, setelah meraih 1000 jam terbang, di Shelter Skadron Udara 14 Lanud Iswahjudi, Jumat (3/10/14) (Foto Pen Lanud Iswahjudi).
TNI AU