Kamis,
29 Agustus 2013, sejumlah alutsista berjejer di Taman Mini Indonesia
Indah Jakarta. Mulai dari panser, roket, hingga pesawat tanpa awak
buatan dalam negeri. Ya, di tempat wisata kawasan Jakarta Timur ini
tengah berlangsung pameran riset dan teknologi, sebagai bagian dari
puncak kegiatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-18. Acara sendiri
dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Presiden juga kemudian
berkeliling meninjau pameran serta mencoba menaiki kendaraan tempur
Komodo buatan PT.Pindad. Pameran akan berlangsung hingga hari Minggu 1
September. Nah, bagi anda yang ingin jalan-jalan sambil namun mendidik,
silahkan wisata ke TMII.
Pameran ini sejatinya adalah bukti pencapaian teknologi oleh anak negeri. Berbagai macam hasil inovasi anak bangsa dipamerkan disini. Namun karena website ARC ini mengkhususkan pada military interest, maka disini kami laporkan perkembangan perindustrian persenjataan dalam negeri. Mulai dari kabar terbaru soal KFX, perkembangan KCR-60, dan lainnya. Tapi, sebelum bocorannya kami tulis, nikmati saja dulu foto-foto berikut ini.
Pameran ini sejatinya adalah bukti pencapaian teknologi oleh anak negeri. Berbagai macam hasil inovasi anak bangsa dipamerkan disini. Namun karena website ARC ini mengkhususkan pada military interest, maka disini kami laporkan perkembangan perindustrian persenjataan dalam negeri. Mulai dari kabar terbaru soal KFX, perkembangan KCR-60, dan lainnya. Tapi, sebelum bocorannya kami tulis, nikmati saja dulu foto-foto berikut ini.