Pages

Saturday, 13 December 2014

Polri Masih Selidiki Penyebab Kerusuhan di Papua

Jakarta - Kerusuhan kembali terjadi di tanah Papua, tepatnya di Paniai, Papua. Empat warga tewas akibat kericuhan tersebut. Setelah dua hari berselang, polisi masih terus menyelidiki penyebab rusuh tersebut.

Kasus kerusuhan di Papua berawal dari pemukulan warga oleh pihak yang belum diketahui. Imbasnya, ratusan warga turun dari arah Gunung Merah menyerang‎ Mapolsek dan Koramil setempat pada Senin (8/12) lalu.

Dalam kerusuhan ini juga terdapat letusan senjata yang menimbulkan korban jiwa dari warga. Kondisi Mapolsek dan Koramil juga rusak akibat peristiwa ini

"Masih dalam penyelidikan," kata Kapolri Jend Sutarman usai mengantar Presiden Jokowi terbang ke Korsel di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (10/12/2014).

Informasi dari Sutarman, korban tewas ada empat orang. Sedangkan 11 orang lainnya mengalami luka-luka.

Namun Sutarman sepertinya enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai kasus ini. Dia kembali mengelak dengan menyebut kasus ini masih dalam penyelidikan pihaknya.

"Masih lidik (penyelidikan)," tandasnya.

‎Sementara itu Panglima TNI Jenderal Moeldoko memilih enggan berkomentar. Pasalnya kasus ini sudah diserahkan kepada Polri untuk mengusutnya. Moeldoko mempersilakan agar persoalan ini ditanyakan kepada kepolisian.

"Ini menunggu investigasi dari Polri. Nanti kita lihat gimana. Jadi kita ingin satu sumber biar clear, kalau dari macam-macam, sumber susah," kata Moeldoko sambil berlalu masuk mobil dinasnya.(Detik)