Ragam dan tipe senjata untuk kapal perang di lingkungan TNI AL tentu berbeda, bicara seputar kanon misalnya, kalibernya jelas disesuaikan pada ukuran kapal dan peran dari kapal perang itu sendiri. Uniknya meski kaliber kanon di kapal perang TNI AL berlainan, tapi ada jenis kaliber yang menyatukan diantara beragam tipe kapal perang tersebut, yaitu pada platform kanon kaliber 20 mm.
Bila di frigat/korvet dan LST (landing ship tank), keberadaan kanon kaliber 20 mm menjelma sebagai senjata pendukung untuk target jarak dekat – sedang, termasuk pada peran PSU (Penangkis Serangan Udara). Maka lain hal untuk armada Satrol (Satuan Patroli) TNI AL, dengan basis kapal cepat dan bertonase ringan, sosok kanon kaliber 20 mm menjadi senjata utama, seperti dicontohkan pada kapal tipe PC-36 dan PC-40 yang mengusung kanon lawas Oerlikon 20mm/70 MK4. Dengan minimal menggotong kanon kaliber 20mm, diharapkan paling tidak kapal patroli TNI AL masih percaya diri dan mampu memberi efek deteren untuk malawan target sekelas perompak konvensional yang kerap menenteng senapan mesin.
Sejatinya Rheinmetall 20mm dirancang untuk menggasak sasaran udara yang terbang rendah, meski demikian kanon ini juga lumayan sangar untuk melibas sasaran di permukaan. Penempatan Rheinmetall 20mm Rh202 pada armada kapal perang TNI AL terlihat di LST KRI Teluk Banten, KRI Ki Hajar Dewantara 364, Penyapu Ranjau KRI Pulau Rupat 712, KRI Pulau Rengat 711, dan seri FPB-57.
Untuk kecepatan memuntahkan amunisi, Rheinmetall 20 mm sanggup menembakkan mulai dari 880 hingga 1.030 peluru per menit. Lebih dalam lagi, kecepatan luncur peluru sanggup mencapai 1.050 meter per detik dengan amunisi tipe HE-T, dan 1.100 meter per detik dengan amunisi tipe AP-T. Amunisi disalurkan lewat sistem belt ke laras, dimana tiap belt dapat dirangkai hingga 200 peluru. Bila TNI AL menggunakan Rheinmetall Rh202 dengan laras tunggal, maka versi laras ganda (twin gun) kanon ini juga telah lama digunakan oleh satuan Arhanud TNI AD sejak era-90an.
Secara umum, kanon kaliber 20mm menjadi pilihan ideal untuk menghadapi ancaman konvesional bersenjata di lautan. Tentu tidak pas bila menghadapi perompak yang melaju dengan speed boat bermanuver tinggi dengan kanon kaliber berat. Sementara bila dihadapi dengan SMB (senapan mesin berat) kaliber 12,7mm seperti M2HB atau DShk-38 yang juga banyak terpasang di kapal TNI AL, jarak jangkauan tembaknya cenderung terbatas. (Haryo Adjie Nogo Seno)
Spesifikasi Rheinmetall Rh202 20 mm
Negara asal : Jerman
Kaliber : 20 mm
Jangkauan tembak maksimum : 7.000 meter
Jangkauan tembak efektif : 2.500 meter
Laras : Tunggal
Berat kanon : 76 kg